Monday, November 17, 2008

TURNAMEN DI BANDUNG

8 Agustus 2008

Sudah menjadi tradisi tahunan, para penggemar olahraga Golf dari Cisa dan Makarios mengadakan turnamen tahunan. Tetapi Golf tidak selalu menjadi agenda satu satunya, sering juga disertai dengan acara lain seperti pelayanan ke gereja lain seperti di Tanjung Pinang, atau di gereja Anjasmoro di Surabaya dan gereja Durian di Makassar.

Para istri dan anak anak juga selalu setia mendampingi suami masing masing, sayangnya mereka tidak bersedia menjadi caddy yang sebenarnya dapat menghemat pengeluaran sang suami. Acara sharing keluargapun diadakan untuk mendengar keluhan dari para istri yang rata rata memang kelihatan tidak terlalu bahagia. Karena suami terlalu banyak main golf.

Bintang utama setiap tahun tentunya adalah kel Hartono dari Amerika. Bagaimana tidak menjadi bintang ? Tukang bangunan yang sedang naik daun ini, jauh jauh dari Amerika setiap tahun untuk mengikuti kejuaraan ini, dan sering pulang dengan tangan hampa. Dan tahun ini adalah tahun yang paling malang bagi beliau, tidak dapat mengikuti salah satu pertandingan di Bandung karena sakit perut.

Turnamen kali ini memang diadakan di Bandung di kawasan Lembang.. Tempat yang sangat indah dengan udara yang sangat segar, sangat disukai oleh anak anak yang ternyata cukup ramai mengikuti acara ini.

Dalam acara renungan, mendengarkan kesaksian dari Bpk Soedargo, Elina dan Joni, dan juga kesaksian yang lucu dari Lili sungguh menguatkan iman

Acara diakhiri dengan shopping di kota Bandung dan akhirnya masing masing pulang ke rumah dengan badan pegel pegel karena salah swing..





Suasana saat kebaktian




Lili bersaksi, "sejelek jeleknya suami Advent, paling tidak jarang selingkuh"



Yonathan lagi membawakan sebuah lagu pujian

Ngapain dibalik Tiang ? mau nyanyi lagu india ?

Kesaksian dari Joni dan Elina



Jani dan Yonathan


Salah seorang yang dijagokan untuk menjadi juara tahun ini


Keluarga yang berdoa untuk suami masing masing..


My Family.,.



Anak anak remaja lagi beraksi


Pak Gun yang selalu setia memainkan organ barunya


Suasana makan makan


Jani yang lagi kedinginan


Andrew...anak Asrin.. mirip gak sama bapaknya

Align Center
Yonathan di ladang strawberry.. sorry kalau kebanyakan foto keluarga saya.. namanya juga jepretan kamera saya.. hehe